Apa itu Android Developer??

Erlandhikas
2 min readJan 20, 2021

--

Assalamualaikum wr.wb

Hallo semuanya, sebelum kita masuk ke topik utama kalian tau gak sih apa itu Software Engineering??

Secara umum Software Enggineering adalah proses analisis kebutuhan dan desain pengguna,kontruksi dan uji aplikasi yang akan memenuhi kebutuhan-kebutuhan tersebut melalui penggunaan bahasa pemograman.

Dikutip dari Institute of Electrical and Electronics Engineers/IEEE(1993) Software Engineering adalah suatu pendekatan teknologi secara sistematis,terstruktur dan disiplin.

Pada Kesempatan kali ini saya akan menyampaikan salah satu dari SE yaitu Android Developer

Apa itu Android?

Seperti yang kita tahu Android merupakan sistem operasi yang dikeluarkan oleh Google.Android sendiri dibuat khusus untuk smartphone dan tablet.Pada tahun 2018,Android sendiri memiliki store dengan lebih dari 2,3 miliar pengguna aktif .Di Indonesia sendiri,pada bulan maret 2019 sebanyak 93,5% pangsa pasar memilih menggunakan platform Android untuk sistem operasi peranti mobile.

lalu,apa itu Android Developer??

Android Developer adalah Software Developer yang berspesialisasi dalam merancang dan membangun aplikasi untuk operating system Android.Menurut Google sebagai pemilik Android berpendapat bahawa untuk menjadi Android Developer diperlukan keahlian dalam app functionality,user interface, data management, debugging dan testing.Mereka juga memiliki kemampuan setidaknya bahasa pemograman Java atau Kotlin.

Apa aja sih tanggung jawab Android Developer??

  1. Merancang dan membangun aplikasi untuk smartphone Android
  2. Berkolaborasi dengan tim lainyya
  3. Bekerja dengan sumber data eksternal dan API
  4. Memperbaiki bug dalam aplikasi yang sudah ada
  5. Mencari,evaluasi dan mengimplementasi teknologi baru

Skillnya butuh apa aja??

  1. memahami dan menguasai tools, dan bahasa pemograman Android dengan baik
  2. Mampu bekerja secara remote
  3. mengetahui penggunaan dari Android SDK
  4. memiliki pengetahuan arsitektur,kerangka kerja(framework),dan trend terbaru
  5. memiloki kemampuan untuk bekerja menggunakan API
  6. mempunyai kesiapan untuk bekerja pada pengembangan aplikasi Android
  7. Memperhatikan UI/UX aplikasi

belajarnya darimana??

Adapun yang harus dipelajari agar menjadi Android Development yang andal.

  1. mempelajari pemograman dengan kotlin.

hal ini dikarenakan kotlin merupakan bahasa utama yang digunakan dalam pengembangan Android.Selain pengembangan Android,Kotlin dapat digunakan untuk macam pengembangan aplikasi ,baik server atau backend.

2. mempelajari prinsip pemograman solid.

Prinsip SOLID memiliki tujuan untuk membuat kode program lebig mudah dimengerti,mudah dikelola,dan mudah dikembangkan

3. latihan membuat aplikasi.

4. belajar fundamental aplikasi android.

5. belajar android jetpack Pro

6. terakhir belajar clean architecture,reactive,dependency injection,modularization,performance dan security agar dapat menjadi expert android developer.

Referensi

— https://www.dewaweb.com/blog/apa-itu-software-engineering/

— https://www.dicoding.com/learningpaths/7

— https://glints.com/id/lowongan/android-developer-adalah/#.YAdkHOgzZPY

https://www.dicoding.com/blog/apa-itu-android-kenapa-developer-memilih-android/

--

--